Assalamualaikum..
Seharian kemarin gak masak lauk,entah kenapa malesnya kebangetan 😠Hari ini niatnya mau bikin nasi kuning,yaudah nyicil dulu bikin lauknya. Tadi pagi bikin kering tempe,pake resepnya Catatan Nina hasil browsing di google. Cuma aku otak-atik sedikit bumbu dan jumlah cabenya karena aku ga kuat pedes, plus dibanyakin kacangnya because I love peanuts so much 😆
Sambal Goreng Kering Tempe Kacang
soure: catatan-nina.blogspot.co.idModified by Me
Bahan:
1 buah Tempe ukuran besar
100 gr Kacang tanah goreng
2 buah Cabai merah,iris tipis
2 lembar Daun salam
2 cm Lengkuas
3 sdm Gula pasir
2 sdt Garam
50 ml Air
Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
5 siung Bawang merah
2 siung Bawang putih
3 buah Cabai merah (boleh ditambah jika suka pedas)
Cara membuat:
1. Potong-potong tempe bentuk korek api,tapi jangan terlalu tipis agar tidak mudah hancur. Goreng hingga kering dan warnanya kecoklatan. Sisihkan.
2. Panaskan sedikit minyak,tumis bumbu halus,salam,dan lengkuas hingga harum. Masukkan cabai merah iris.
3. Setelah cabai agak layu, masukkan air dan bumbui dengan gula garam. Tes rasa hingga rasanya benar-benar pas sebelum memasukkan tempe,karena jika tempe sudah masuk,akan sulit membumbui lagi.
4. Setelah air menyusut,masukkan 1 sdm minyak goreng.
5. Matikan api,masukkan tempe dan kacang goreng. Aduk-aduk hingga bumbu rata.
6. Dinginkan dan simpan dalam wadah yang tertutup rapat.
#resepkeringtempekacang #keringtempe #keringtempekacang #berbagiresep #resepmasakan #homemadefood #homecooking #masakanndonesia #masakdirumah #makananenak #food#foodies #foodblogging #foodporn #foodgasm #foodphotography #belajarmasak #menuseharihari #resepmudah #reseppraktis
No comments:
Post a Comment